Strategi Bisnis Warung agar Tetap Bertahan dan Cuan di Tengah Pandemi

Strategi Bisnis Warung

Era pandemi Corona seperti saat ini membuat banyak sekali pengusaha yang akhirnya gulung tikar. Pemasukan yang menurun drastis menghabiskan modal bahkan menumpuk utang. Para pebisnis warung memang harus memutar otak lebih jauh untuk menghadapi krisis ini bersama. Bagaimana caranya supaya usaha warung bisa tetap bertahan apalagi menghasilkan cuan?

5 Strategi Bisnis Pengusaha Warung di Era Pandemi

Kini Anda pemilik warung tidak bisa hanya menunggu konsumen, harus ada langkah jemput bola yang jitu. Nah kali ini akan dibagikan bagaimana strategi jitu yang perlu dilakukan.

Untungnya kini ada begitu banyak teknologi yang bisa dimanfaatkan untuk memaksimalkan strategi jemput bola. Anda yang mungkin belum begitu paham harus belajar bagaimana cara menggunakannya.

Ada banyak media dan sisanya tinggal bagaimana cara Anda untuk mengelola serta memaksimalkannya supaya tetap bertahan dan untung. Berikut ini beberapa strategi yang bisa dilakukan.

1. Melakukan Penjualan secara Digital

Siapa saja kini bisa membeli sebuah produk dari rumah. Adanya teknologi seperti e-commerce dan marketplace telah merubah pola pembelian masyarakat dalam beberapa tahun terakhir.

Dengan adanya penjualan digital ini masyarakat merasa lebih aman untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari. Anda bisa membuka toko online melalui beberapa media tersebut untuk tetap memasarkan produk.

Bisa juga dengan memanfaatkan platform seperti sosial media untuk pemasaran. Jaring lebih banyak konsumen dari penggunaan sosial media dimanapun.

2. Mengubah Sistem Pembayaran Digital

Pembayaran uang cash hanya memungkinkan jika konsumen datang langsung ke warung Anda. Kini bisa memanfaatkan pembayaran dengan cashless melalui aplikasi Majoo yang jadi opsi aplikasi untuk kasir usaha Anda.

Melalui aplikasi Majoo Anda tidak hanya bisa melakukan transaksi. Beberapa fitur lengkap yang disediakan antara lain pencatatan delivery secara detail, komisi karyawan, refund, pembayaran cicilan, dll.

Adanya aplikasi kasir online ini memudahkan Anda untuk melakukan pencatatan pesanan konsumen. Anda juga akan lebih ringkas lagi dalam pembukuan warung. Kemudahan pembayaran ini tentu saja juga membantu konsumen lebih nyaman berbelanja.

3. Memperluas Jangkauan Produk

Usaha warung sebenarnya sangat fleksibel karena Anda bisa memperluas jenis produk sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh konsumen. Strategi ini perlu dilakukan di tengah pandemi seperti ini.

Jangan hanya berpatokan pada produk-produk yang sudah ada. Karena semakin banyak produk Anda bisa menjangkau konsumen lebih luas lagi. Anda bisa juga bekerja sama dengan merchant atau produsen produk tersebut.

Beberapa merchant biasanya akan mengadakan promo yang akan menarik konsumen. Tentu saja hal ini harus diimbangi dengan kualitas produknya.

4. Sering Menggelar Promo

Jangan hanya bergantung pada promo yang dihadirkan oleh merchant. Anda juga harus pandai dalam menciptakan promo menarik supaya produk lebih cepat terjual. Gabungkan beberapa produk dalam promo bundling akan sangat membantu.

Ciptakan juga promo untuk konsumen yang loyal melalui aplikasi Majoo. Setelah semua penjualan konsumen tercatat Anda bisa menganalisa siapa saja konsumen loyal. Maka dengan mudah Anda bisa membuat promo khusus.

Data pelanggan pun akan tersimpan dengan rapi seperti nomor hp, email atau alamat mereka. Jadi Anda sebagai pemilik warung bisa menginformasikan promo secara langsung melalui kontak yang tersedia.

5. Melakukan Kerja Sama dengan Kurir

Strategi selanjutnya adalah menciptakan delivery service. Anda juga bisa mendaftarkan usaha melalui aplikasi pengiriman online. Manfaatkan semua jenis kanal pengiriman dan cari tahu bagaimana prosesnya.

Karena pengiriman juga akan disesuaikan dengan jenis produk yang diperdagangkan. Contohnya Anda memiliki usaha warung makanan, maka hanya bisa menggunakan aplikasi driver yang mengirim untuk area dalam kota saja.

Apabila Anda menambahkan produk seperti makanan frozen food, pertimbangkan jasa pengiriman apa yang mampu mengirim agar kualitas makanan tetap terjaga. Jangan asal memilih jasa pengiriman karena kepuasan konsumen juga akan terpengaruh.

Kelima strategi ini harus dijalankan secara tekun sama halnya ketika Anda sedang mengembangkan atau membangun usaha. Semua strategi ini juga tidak menguras modal berjalan Anda.

Tetap bisa menjalankan usaha di tengah pandemi apalagi meraih cuan adalah sebuah usaha yang tidak boleh berhenti. Pastikan Anda berada di track yang tepat agar usaha berjalan baik.

 

Strategi Bisnis Warung agar Tetap Bertahan di Tengah Pandemi

Admin Padamu

Mengingat pentingnya pendidikan bagi semua orang, maka Admin Blog Padamu Negeri ingin berbagi pengetahuan dan informasi seputar pendidikan walaupun dengan keterbatasan yang ada.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *