Lebih Untung Mana? Belanja di Supermarket Online atau Offline?

Supermarket Online

Seiring perkembangan zaman, tempat belanja juga turut mengalami perkembangan. Pada awalnya, orang-orang biasa membeli kebutuhan rumah tangga di pasar tradisional saja. Kemudian, toko kelontong, minimarket, dan supermarket bermunculan. Dan saat ini, keberadaan supermarket online menjadi semakin biasa.

Keberadaan supermarket berbasis online memang membuat pengalaman belanja jadi semakin mudah dan nyaman. Khususnya bagi kaum urban yang tinggal di kota besar. Dengan adanya supermarket berbasis online, Anda bisa belanja tanpa harus keluar dari rumah.

Tapi, apakah supermarket online lebih menguntungkan dari supermarket offline?

Kelebihan Belanja di Supermarket Online

Keberadaan supermarket berbasis online atau online shop grocery merupakan sebuah inovasi. Karena itu, tentu saja keberadaannya memiliki berbagai kelebihan. Setidaknya, ada 3 kelebihan yang dimiliki online shop grocery dibandingkan dengan supermarket konvensional.

1. Pengalaman Belanja yang Lebih Nyaman

Anda pasti pernah merasakan repotnya antri di kasir supermarket. Atau harus berkerumun untuk memilih produk yang Anda inginkan. Dengan belanja secara online, pengalaman ini tidak akan Anda alami lagi.

Anda bisa memilih produk dengan nyaman sambil bersandar di sofa atau bahkan tempat tidur Anda di rumah. Setelah itu, Anda tinggal melakukan pembayaran tanpa harus mengantri panjang. Selanjutnya, Anda hanya tinggal menunggu belanjaan Anda diantar langsung ke depan rumah.

2. Lebih Murah dan Hemat

Biasanya, harga barang di supermarket online relatif lebih murah dari toko offline. Selain karena biaya operasional yang lebih rendah, online shop grocery juga sering menawarkan berbagai promo dan diskon.

Bukan hanya itu saja, Anda juga tidak harus mengeluarkan ongkos kendaraan dan repot membawa barang belanjaan yang berat. Karena banyak online shop grocery yang memiliki layanan gratis ongkir. Sehingga Anda bisa lebih menghemat biaya, waktu, bahkan tenaga.

3. Tidak Ada Bujukan Sales

Saat belanja ke supermarket besar, tidak jarang Anda bertemu dengan sales yang menawarkan barang. Akibatnya, Anda malah membeli barang yang tidak ada di daftar belanjaan. Saat berbelanja online, Anda tidak akan bertemu dengan sales. Sehingga, Anda bisa lebih fokus membeli barang yang sudah Anda rencanakan saja.

Kekurangan Belanja Online

Meski memiliki banyak kelebihan, belanja online tentu saja memiliki kekurangan. Salah satunya, Anda jadi tidak bisa memeriksa kondisi barang yang akan Anda beli. Seperti warna, bentuk, aroma, atau kesegaran produk.

Akan tetapi, kekurangan tersebut sebenarnya bukan masalah jika Anda berbelanja melalui Sayurbox. Setiap produk yang ada di Sayurbox adalah produk segar yang dipanen pada hari yang sama. Karena itu, kualitasnya dapat terjamin. Anda juga bisa mengajukan pengembalian produk atau komplain jika barang yang Anda terima tidak sesuai harapan.

Keuntungan Belanja Online di Sayurbox

Sayurbox adalah salah satu supermarket online terbaik yang bisa Anda andalkan. Anda bisa menemukan berbagai kebutuhan rumah tangga hanya dari satu tempat saja. Mulai dari kebutuhan dapur, ibu dan anak, hingga peralatan rumah tangga.

Sayurbox juga menyediakan layanan satu Jam barang belanjaan bisa sampai di tempat tujuan. Sehingga, Anda bisa belanja kapan saja Anda perlu tanpa harus menunggu lama. Bukan hanya itu, Sayurbox juga memiliki layanan gratis ongkir dan berbagai promo menarik yang bisa Anda manfaatkan.

Seluruh keuntungan tersebut bisa Anda dapatkan hanya dengan berbelanja melalui aplikasi Sayurbox ataupun website https://www.sayurbox.com/. Anda juga bisa mendapatkan promo tambahan langsung dengan berbelanja sebagai pengguna baru. Jadi, mau belanja apa hari ini? Yuk, kepoin supermarket online SayurBox.

 

Lebih Untung Mana? Belanja di Supermarket Online atau Offline?

Admin Padamu

Mengingat pentingnya pendidikan bagi semua orang, maka Admin Blog Padamu Negeri ingin berbagi pengetahuan dan informasi seputar pendidikan walaupun dengan keterbatasan yang ada.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *