Membaca novel memang salah satu hobi yang asyik, apalagi banyak manfaat dari kegiatan ini. Seperti yang kamu ketahui, novel merupakan sebuah karangan prosa yang isinya mengandung cerita tentang kehidupan. Ada beberapa novel yang terinspirasi dari kisah nyata atau sekadar imajinasi penulis. Bagi kamu yang hobi baca, pasti gembira bila mendapat kesempatan untuk baca novel gratis, bukan?
Alasan Kamu Harus Baca Novel
Mengapa harus membaca novel? Berikut adalah beberapa manfaat membaca novel menurut para ahli yang bisa kamu pertimbangkan.
1. Meningkatkan Daya Ingat
Ternyata menurut beberapa ahli, efek membaca novel dapat meningkatkan daya ingat. Mengapa demikian? Menurut sebuah studi terungkap bahwa seseorang yang baca novel gratis secara rutin akan mengalami meningkatkan daya ingat hingga 32%. Setiap cerita yang tersimpan di dalam otak akan membuat daya ingat tetap kuat dan meminimalisir datangnya penyakit alzheimer.
2. Meningkatkan Kreativitas
Baca novel gratis juga bisa memotivasi kamu untuk membuat karya tulis, loh. Semakin sering membaca, tanpa tersadar kamu sudah menambah perbendaharaan kata. Tak jarang, dengan hobi baca novel kamu mendapatkan inspirasi untuk menulis kisahmu sendiri. Sering baca novel gratis membantu tulisanmu jauh lebih baik.
3. Membantu Meringankan Stress
Sudah bukan rahasia lagi, alasan membaca buku tentu saja dapat membantu meringankan stres. Luangkan waktu 30 menit untuk membaca, maka dapat menurunkan tekanan darah, membantu pikiran menjadi lebih rileks dan menghilangkan perasaan tertekan.
Sebuah penelitian University of Sussex mengungkapkan bahwa membaca novel dapat mengurangi stres hingga 68%. Dan aktivitas ini ternyata jauh lebih efektif daripada berjalan-jalan atau meminum secangkir teh.
4. Bantu Tidur Lebih Nyenyak
Baca novel gratis sebelum tidur ternyata juga dapat membantu membuat tidur lebih nyenyak, loh. Bagaimana bisa? Karena membaca novel akan membuatmu merasa sedang berada di dimensi yang lain. Hal inilah yang membuatmu lebih cepat mengantuk saat membaca novel.
5. Menumbuhkan Empati
Membaca cerita fiktif bukan hanya membantu tingkatkan imajinasi, tetapi juga menumbuhkan rasa empati. Psikolog Raymond Mar mengungkapkan bahwa cerita-cerita yang terdapat di dalam novel dapat mengaktifkan sebagian area di dalam otak.
Di mana area otak tersebut mempunyai peranan untuk memahami orang lain. Novel fiksi juga membuka pikiran kamu dalam memandang dunia dari sisi yang berbeda.
Alur cerita dan beberapa kejutan yang terdapat dalam setiap kisah juga dapat membuatmu menjadi orang yang open minded. Ada banyak pengalaman-pengalaman dan tempat-tempat baru yang kamu ketahui dari sebuah novel. Jadi tak ada alasan untuk menolak baca novel gratis, bukan?
6. Baca Novel Gratis Jadi Media Hiburan
Dengan membaca novel, kamu mendapatkan stok hiburan. Menggunakan waktu luang untuk membaca novel dapat menghindarkan diri dari kebiasaan buruk. alih-alih sibuk bermain game, membaca novel lebih banyak memberi manfaat.
Kalau kamu ingin baca novel gratis, tidak perlu bingung. Cukup unduh aplikasi Gooddreamer. Kamu akan menemukan ratusan novel gratis terbaik, dari berbagai genre di sini. Mulai romansa, misteri, fantasi, sains fiksi, thriller, horror maupun historical romance.
Mengapa harus Good Dreamer? Karena aplikasi gratis ini menawarkan pengalaman membaca yang berbeda dari lainnya. Ada banyak author terkenal yang sudah mengeluarkan beberapa karya. Selalu ada saja alasan untuk baca novel gratis, bukan?
Itulah 6 alasan mengapa kamu harus baca novel gratis. Tidak perlu keluar uang, cukup kunjungi website https://gooddreamer.id/ atau unduh aplikasinya di Playstore. Kamu bisa baca novel gratis sepuasnya. Tunggu apa lagi?
6 Alasan Kamu Harus Baca Novel Gratis, Yuk di simak !